Resep Mie Goreng Bakso Sederhana Rasa Spesial


Resep Mie Goreng Sederhana
Resep Mie Goreng Bakso
Masakan sebagai pengganti atau teman nasi boleh juga dengan menyantap mie goreng berikut ini yang tentunya memilki rasa spesial. Biasanya kalau sedang males makan nasi, bikin mie goreng dengan campuran bahan dan bumbu yang kebetulan ada stoknya ini menjadi pilihan utama.

Bahan dan Bumbu Membuat Mie Goreng Bakso :
  • Mi kuning - 500 gram, cuci dengan air hangat, tiriskan
  • Sawi hijau - 1 ikat, potong-potong
  • Bakso sapi - 6 buah, iris tipis
  • Tomat - 1 buah, iris
  • Daun bawang - 1 batang, iris-iris
  • Terasi - ¼ sendok teh
  • Kecap manis - 4 sendok makan
  • Saus tiram - 1 sendok makan
  • Bumbu penyedap rasa - ½ sendok teh
  • Air - 50 ml
  • Merica - ½ sendok teh
  • Garam - secukupnya
  • Minyak goreng - secukupnya
Bumbu halus :
  • Bawang merah - 3 butir
  • Bawang putih - 2 siung
Cara Membuat Mie Goreng Bakso Sederhana :
  1. Panaskan sedikit minyak dalam wajan lalu tumis bumbu halus, aduk-aduk hingga harum. Masukkan tomat, tambahkan garam, merica, penyedap, terasi dan bakso, aduk rata.
  2. Tuang air, aduk rata lalu masukkan mie dan sawi serta daun bawang, aduk rata. Tambahkan kecap dan saus tiram, aduk rata lalu masak hingga kering dan matang. Angkat dan sajikan.