Resep Sate Sosis Paprika Bakar Saus Tomat


Cara Membuat Sate Sosis Paprika Bakar Saus Tomat
Resep Sate Sosis Paprika Bakar Enak
Sate biasanya identik dengan bahan dari daging sapi atau daging ayam. Kami akan bagikan cara membuat sate yang berbahan dari sosis, sosis adalah satu jenis makan yang sangat populer di Nusantara, sehingga banyak disukai oleh anak-anak maupun orang dewasa. Sosis dapat juga dijadikan cemilan atau bisa dimakan bersama roti seperti hotdog bisa juga campuran bahan masakan seperti mie goreng atau bahan masakan lainnya. Selain rasanya enak sosis sangat praktis disajikan, baik dibakar ataupun diolah bersama sayuran diantaranya dengan paprika ini. Sate sosis yang dicampurkan dengan paprika ditambahkan saus tomat yang memiliki rasa agak asam tapi segar. Untuk lebih jelasnya, mari kita simak proses dan cara membuat sate berbahan dari sosis dan paprika bakar dibawah ini.

Bahan-bahan :
  • Sosis rasa sapi - 10 buah dipotong menjadi 4 cm
  • Bakso sapi - 10 buah
  • Otak-otak - 5 buah dipotong menjadi 3 bagian
  • Paprika merah - 1 buah dipotong-potong
  • Paprika kuning - 1 buah dipotong-potong
  • Paprika hijau - 1 buah dipotong-potong
  • Tusuk sate - secukupnya
Perendam Sate :
  • Saus tomat - 6 sendok makan
  • Kecap manis - 2 sendok makan
  • Saus tiram - 2 sendok makan
  • Minyak zaitun - 1 sendok makan
  • Madu - 2 sendok makan
  • Garam - 1/2 sendok teh
  • Merica bubuk - 1/2 sendok teh
  • Kentang goreng - 100 gram pelengkapnya
Cara Membuat Sate Sosis Paprika Bakar Enak :
  1. Campurkan semua bahan sate dan perendan sate aduk sampai merata. 
  2. Tusuk sosis, bakso, paprika merah, paprika kuning dan paprika hijau lalu tusukkan satu persatu lakukan sampai habis. 
  3. Panggang sate tadi diatas api sedang sampai sate matang. 
  4. Angkat dan simpan diatas piring saji dan siap untuk disajikan selagi hangat bisa ditambahkan dengan kentang goreng.
Tips :
Rendam tusuk sate kedalam air sebelum digunakan supaya tusuk sate tidak mudah terbakar.