Resep Daging Sapi Asam Manis Empuk Pedas Sederhana


Cara Membuat Daging Sapi Empuk Asam Manis Pedas Sederhana
Resep Daging Sapi Asam Manis
Memang banyak sekali variasi resep daging sapi, daging yang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat di Nusantara ini. Apalagi saat momen spesial seperti untuk resepsi, syukuran, hari raya lebaran atau saat ada acara- acara lainnya, tidak ada salahnya kita memasak daging sapi dengan bumbu asam manis yang beda dari yang lain yaitu resep daging sapi spesial bumbu asam manis pedas. Daging sapi biasanya dibuat rendang, soto, steak dan yang lainnya.

Resep masakan daging sapi asam manis memang tidak sepopuler dengan resep daging sapi yang kita sebutkan diatas tadi, tetapi masalah rasa tidak kalah enak dan empuk dengan resep-resep masakan Indonesia lainnya. Perpaduan cita rasa asam dari asam kandis dan belimbing wuluh yang dicampurkan dengan daging sapi yang direbus terlebih dulu ditambahkan bersama bumbu-bumbu benar-benar memanjakan lidah disaat menyantapnya.

Yang perlu diperhatikan cara merebusnya dan memilih daging adalah daging sapi bagian has dalam atau bagian paha dengan dagingnya yang masih segar dan press. Cara membuat daging sapi asam manis ini terbilang cukup sederhana dan tidak memerlukan waktu lama serta mudah sekali untuk diikutinya. Gunakan bahan-bahan dan bumbu-bumbu benar-benar berkualitas dan tingkat kekentalanya bagus yang pasti hasilnya benar-benar enak dan empuk.

Bahan-bahan :
  • Daging Sapi -500 gram, potong sesuai selera
  • Air jeruk - secukupnya
  • Minyak goreng - secukupnya untuk menumis
  • Asam kandis - 3 buah
  • Belimbing wuluh - 1 buah
  • Lengkuas - 3 cm
  • Daun salam - 2 lembar
  • Daun jeruk - 2 lembar
  • Serai - 1 batang digeprek
  • Jahe - 2 cm digeprek
  • Daun kunyit - 1 lembar
  • Gula pasir - 1 sdm
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Air - secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
  • Cabai giling - 1/2 sdt
  • Cabai merah - 3 buah
  • Bawang merah - 4 butir
  • Bawang putih - 3 siung
  • Kemiri - 4 butir
  • Garam - 1 sdm
Resep Cara Membuat Daging Sapi Asam Manis Pedas :
  1. Siapkan panci, tuangkan air lalu rebus daging sapi, tambahkan daun serai, daun salam lalu rebus sampai empuk, angkat kemudian potong-potong sesuai selera. 
  2. Panaskan sedikit minyak dalam wajan lalu tumis bumbu yang dihaluskan, aduk sampai wangi dan harum. 
  3. Masukkan potongan daging sapi tadi dan aduk kembali hingga bumbu tercampur rata dan meresap, tambahkan kaldu bubuk, gula pasir, daun salam, daun jeruk, lengkuas, belimbing wuluh dan asam kandis, aduk kembali hingga bumbu meresap dan tercampur rata, kemudian masak hingga matang dan airnya agak menyusut. Angkat dan siap untuk disajikan.