Resep Sayur Lodeh Sederhana
Salah satu masakan khas daerah yang bercita rasa nusantara yang gurih adalah sayur lodeh ini. Sayur lodeh yang merupakan menu masakan khas masyarakat sunda yang berbahan dasar aneka sayuran seperti labu siam, jagung dan terung ungu ditambah dengan kuah santan yang lezat selalu menjadi hidangan alternatif para pecinta kuliner indonesia. Sayur lodeh dan kuah santan yang enak paling pas bila disajikannya dengan ikan asin dan sambal terasi pedas ini sangat cocok bila menyantapnya saat berkumpul bersama keluarga. Masakan sayur lodeh yang sederhana ini tentu sangat akrab dengan masyarakat sunda, jawa, betawi dan daerah-daerah lainnya yang memiliki variasi cara membuatnya yang berbeda-beda. berikut adalah salah satu resep cara memasak sayur lodeh yang sederhana.
Bahan-bahan :
- Jagung - 2 pongkol dipotong-potong
- Labu siam - 1 buah dipotong-potong
- Terung ungu - 1 buah dipotong-potong
- Buah melinjo - 150 gram
- Daun melinjo - 50 gram dipetik daunnya
- Cabai hijau - 100 gram dipotong-potong
- Santan kental - 65 gram
- Daun bawang - 1 batang diiris kasar
- Tomat - 1 buah
- Asam jawa - 2 cm
- Gula pasir - 1 sendok makan
- Penyedap - 1 bungkus(royco)
- Sasa - 1/4 sendok teh
- Air - 700 ml
- Minyak goreng - 4 sendok makan untuk menumis
- Kemiri - 3 butir
- Bawang merah - 4 buti
- Bawang putih - 2 siung
- Garam - 1 sendok makan
- Gula merah - 10 gram
- Terasi - 1/4 sendok makan
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus aduk hingga harum, angkat dan sisihkan.
- Didihkan air, masukkan sayuran yang sudah dibersihkan terlebih dulu. Masukkan bumbu tumis tadi serta penyedap, sasa, gula pasir, tomat, asam jawa, daun bawang dan air aduk terus sampai bumbu tercampur rata dan meresap.
- Terakhir masukkan santan aduk rata dan masak hingga matang. Angkat dan siap untuk dihidangkan.