Resep Dadar Gulung Coklat
Dadar gulung merupakan salah satu jenis kue basah tradisional yang sangat populer di nusantara khususnya di jawa barat. Variasi dari kulit dadar gulung yang berwarna warni tentu bisa menambah kreasi kue basah ini. Resep yang kita akan bagikan sekarang ini kulitnya yang diberi warna strobery dengan isian coklat dan keju tentunya akan menambah cita rasanya yang manis dan gurih, tentunya tidak menghilangkan khas dari kulitnya yang enak dan lembut. Cara membuatnya yang gampang dan praktis, jajanan pasar yang sederhana ini tentunya dengan kreasi baru menjadi menu sarapan vaforit keluarga dan khususnya untuk si kecil.
Bahan-bahan :
- Tepung terigu - 250 gram lalu diayak
- Gula halus - 60 gram
- Pasta strowbery - 1 sendok makan
- Susu cair - 400 ml
- Telur - 1 butir dikocok lepas
- Margarin - 60 gram
Bahan isi :
- Keju procise - 100 gram
- Coklat - 100 gram
- Siapkan wadah, campurkan tepung terigu, gula halus lalu ayak supaya lembut, tambahkan pasta strowbery dan susu cair, aduk-aduk sampai tercampur rata.
- Masukkan telur dan margarin sambil di aduk-aduk dan tercampur rata.
- Siapkan wajan, olesi sedikit margarin setelah panas buat kulit dadar(dengan ketebalan sesuai selera) lakukan berulang-ulang sampai adonan habis.
- Kemudian siapkan piring ceper, simpan kulit dadar tadi dan isi dengan parutan keju dan coklat, lipat dan gulung lakukan sampai kulit habis.
- Setelah siap tata dipiring saji lalu taburi dengan parutan keju.